Anak Indigo Menurut Islam, Apakah Ada Anak Indigo Menurut Pandangan Islam

Adakah pernah disebutkan anak indigo menurut islam itu, sekali lagi anak indigo menurut islam tidak ada dan tidak pernah disebutkan, istilah indigo belakangan ini cukup tenar dan menggairahkan untuk dibahas oleh semua kalangan, apalagi bagi mereka yang menyenangi dunia indera keenam.

Anak Indigo Menurut Islam

Konon katanya anak indigo rata-rata mempunyai kemampuan khusus, Anak yang memiliki kemampuan lebih dari anak normal lainnya biasanya disebut anak indigo. Anak ini katanya memiliki indera keenam yang bisa melihat hal-hal ghaib dan supranatural.

Namun, apa benar ada anak indigo, dan, bisakah anak indigo melihat atau memprediksi kejadian yang akan datang. menurut Wakil Sekretaris Fatwa Majelis Ulama Indonesia Pusat, KH Aminuddin Ya’qub, Islam tidak mengenal istilah indigo.

"Dalam literatur Islam, istilah indigo tidak dikenal," katanya kepada hidayatullah.com. Aminuddin menjelaskan, memang ada anak atau orang yang memiliki kemampuan bisa merasakan kehadiran makhluk ghaib. Tapi, tegasnya, bila sampai meramalkan hal-hal yang akan terjadi di masa depan tidak bisa diterima. unikbaca.com

Menurut Aminuddin, "Bila ada orang yang bisa meramalkan masa depan maka sesungguhnya telah berbohong, meskipun, ada ramalannya yang benar," tuturnya.

Seperti diketahui, baru-baru ini, Naomi Angelia seorang remaja yang katanya indigo berbicara tentang berbagai fenomena yang akan terjadi pada 2012 lewat bukunya yang berjudul Amazing 2012.

Menurut Aminuddin, hanya ada dua kemungkinan orang yang bisa melihat kejadian yang akan datang. Kalau tidak bersumber dari Allah SWT maka, sumbernya pasti dari jin atau syetan.

"Yang bersumber dari Allah itu biasanya adalah ahli ibadah yang memiliki kedekatan dengan Allah SWT. Ia mendapat karomah dan ma’unah-Nya. Sedangkan yang bersumber dari syetan atau jin ia disebut ahli nujum," terangnya. www.unikbaca.com

Selain Naomi, belum lama ini seorang pendeta Amerika, Harold Camping pernah meramalkan kiamat jatuh bulan Mei 2011 lalu. Sayang, kampanye yang digembar-gemborkan akhirnya meleset juga.
Anak Indigo Menurut Islam, Apakah Ada Anak Indigo Menurut Pandangan Islam Anak Indigo Menurut Islam, Apakah Ada Anak Indigo Menurut Pandangan Islam Reviewed by Kendawangan on 12/06/2012 06:35:00 PM Rating: 5